Rabu, 04 Maret 2015

Daftar Tempat Wisata di Jakarta yang Paling Populer

Tempat Wisata di Jakarta

Tempat wisata di Jakarta memang banyak, tetapi ada beberapa tempat yang memang sangat direkomendasi dan paling populer di jakarta. Jakarta merupakan ibu kota negara yang sehari-harinya sangat sibuk dengan kegiatan dan aktivitas sehari-hari.

Di Kota ini kemacetan adalah salah satu masalah yang begitu pelik. Melihat  kondisi ini, tentu kita akan merasa sangat jenuh. Salah satu cara untuk mengatasi ini adalah dengan mendatangi tempat wisata.

Selain warga Jakarta, informasi tentang tempat wisata di Jakarta juga dibutuhkan oleh mereka. Pada waktu-waktu tertentu, orang-orang ingin melakukan liburan untuk merefresh jiwa.

Inilah beberapa tempat yang sangat cocok untuk dikunjungi di Jakarta jika anda ingin berlibur :
    

Tempat wisata yang satu ini sangat terkenal. Tidak hanya di Jakarta saja, banyak orang dari luar daerah yang ingin pergi ke Jakarta untuk mengunjungi Ancol ini. Tempat ini berada di Kawasan Jakarta Utara. Tempat ini terkenal dengan pantainya yang begitu indah.

Ini merupakan salah satu pulau yang terkenal di kawasan Kepulauan Seribu. Keeksotisan tempat ini dan pantainya yang begitu menggoda membuat pantai ini benar-benar mempesona.

Pulau ini juga merupakan salah satu rangkaian pulau yang indah dalam gugusan Kepulauan Seribu. Di tempat ini, kita bisa melihat matahari terbit dan matahari terbenam di tempat yang sama. Bagian dari pulau tidung yang paling terkenal adalah jembatan cinta. Banyak mitos yang berkembang soal jembatan ini. Konon katanya, bagi siapa saja pasangan yang berjalan di jembatan ini maka cintanya akan abadi dan berjodoh.

Bagi anda yang ingin melihat berbagai jenis hewan dari yang langka, jinak hingga binatang buas, maka Ragunan adalah tempat yang cocok. Terdapat 295 spesies hewan di kebun binatang yang mempunyai luas 140 hektar ini.

Siapa sih yang tidak kenal monas? Monas adalah singkatan dari monumen nasional. Monas ini merupakan sebuah menara yang di atasnya terdapat emas. Monas ini dibangun pada masa Presiden Soekarno.

  • Dufan
Lokasi dufan masih berada dalam kawasan Taman Impian Jaya Ancol. Tempat wisata ini merupakan tempat wisata outdoor terbesar yang ada di Indonesia. Anda bisa mencoba berbagai wahana yang sangat seru untuk menantang adrenalin anda.

  • Pasar seni
Tentu saja ini sangat menarik bagi orang-orang yang sangat mencintai seni dan kesenian. Banyak ilmu yang bisa anda dapatkan disini. Anda bisa mendapatkan inspirasi yang sangat beragam tentang kesenian. Tidak jarang, pasar seni Jakarta dikunjungi oleh para kolektor barang-barang kesenian.

  • Pelabuhan Marina
Di Pelabuhan ini, anda bisa mendapatkan berbagai jenis kapal. Marina terkenal karena sering dijadikan tempat untuk olahraga laut seperti ski air, diving, wind surfing, sailing dan masih banyak yang lainnya. Gaya kosmopolitan yang ditawarkan oleh dermaga kapal pesiar ini sungguh menggoda untuk dikunjungi.

  • Gelanggang Samudera
Tempat wisata yang satu ini juga masih terdapat di kawasan Taman Impian Jaya Ancol. Di sini, anda bisa melihat berbagai pertunjukan hewan lucu dan macam-macam hewan laut. Hewan laut tersebut antara lain adalah lumba-lumba, anjing laut dan yang lainnya.

Liburan memang sangat dibutuhkan untuk merefresh otak yang penat dan tubuh yang lelah setelah sekian lama bekerja. Tempat yang tepat akan membawa dampak positif bagi tubuh dan pikiran. Itulah mengapa, anda harus benar-benar memperhatikan kemana anda akan berlibur. Pilihlah tempat yang memang membuat anda senang dengan harga yang terjangkau.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar